Maybrat, – Dalam rangka menjaga kerukunan umat beragama dan kebersihan lingkungan, personel Polres Maybrat menggelar kegiatan kurvei pembersihan di Gereja GKI Sion, Kumurkek dan Mushola An-Imah Kabupten Maybrat (02/08/2024) Pagi.
Kapolres Maybrat melalu Wakapolres Maybrat, AKP Muhammad Rusli mengatakan, bakti sosial bersih-bersih tempat ibadah ini guna Meningkatkan Kerukunan Dan Toleransi Umat Beragama Serta Menciptakan Kamtibmas Kondusif di Kabupten Maybrat. Untuk itu, kegiatan harus bersifat positif dan dirasakan masyarakat langsung.
“Tempat Yang Kami Tinggali saat ini Bernama Kabupaten Maybrat, Ibaratkan Itu Sebagai Rumah Kita, dan di dalam Rumah Ada saudara Kita, Yang mana perlu Kita jaga Kerukunannya, Selain Itu Giat ini merupakan salah Satu ajang kita untuk bersilaturahmi Antar umat Beragama,” kata Wakapolres Maybrat, AKP Muhammad Rusli.
“Semoga dengan ini kedepannya akan terjalin kerukunan antar Umat beragama begitu juga dengan Polri dan Masyarakt serta mampu menciptakan kondisi kamtibmas di Kabupaten Maybrat ini,” Imbuh Wakapolres Maybrat.
Wakapolres Maybrat Juga memberikan Apresiasi kepada Pengurus Tempt Ibadah yang sudah memberikan Waktu dan Tempat guna Pembersihan ini, Begitu Juga dengan Masyarakat yang turut hadir berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Salah satu Warga yang ikut membantu dalam jalannya giat ini, mengaku bersyukur kepada Polres Maybrat. Menurutnya, kegiatan ini sangat positif dan mampu mempererat tali Silahturahmi antara Kepolisian dan Masyarakat. (Ones Semunya)