MAYBRAT, mediabetewnews.com – Untuk mengawal Tahapan Pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah kabupaten Maybrat ,Kordinator tim pemenangan pasangan Musa zona Aifat Raya Vinsensius Turot menggelar rapat bersama Tim pemenangan tingkat distrik dan kampung yang mana basis utama pasangan MUSA, Rapat yang berlangsung di posko induk pasangan Musa ,Kampung kumurkek Distrik Aifat, Sabtu (14/12/2024).
Hadir dalam rapat tersebut yakni ketua DPD Perindo Kabupaten Maybrat Kansius Aikingging ,tokoh masyarakat Aifat Lewi saa, serta para pendukung dan simpatisan pasangan MUSA zona Aifat Raya.
Kordinator tim pemenangan pasangan MUSA zona Aifat Raya Vinsensius Turot kepada media ini mengatakan bahwa dalam rapat tersebut Dihasilkan beberapa kesepakatan antara lain :
- Kami pendukung fanatik pasangan MUSA se Aifat Raya mendukung penuh tahapan pilkada yang sedang berlangsung, termasuk diantaranya kami menghormati upaya hukum dari Paslon nomor 1 dan Paslon nomor 2 asalkan materi gugatan yang diajukan ke mahkamah konstitusi adalah benar -benar rasional dan memenuhi segala peraturan perundang-undangan yang berlaku serta segala ketentuan didalam lembaga KPU, BAWASLU dan Juga Mahkamah Konstitusi.
- Kami pendukung pasangan Musa Aifat Raya mengawal setiap Hasil kemenangan pasangan MUSA yang telah disahkan oleh KPUD kabupaten Maybrat pada sidang pleno rekapitulasi dan pengesahan Pasangan Karel Murafer SH MA dan Fernando Solossa SE keluar sebagai pemenang dengan suara terbanyak dibandingkan dua paslon lainya, sehingga kami minta kepada semua pihak harus menghormati keputusan dari KPUD Kabupaten Maybrat. Apabila satu suara dari pasangan MUSA di caplok maka kami telah berkomitmen bersama 3 zona yang lain kami siap bergerak segala cara dan upaya kami lakukan untuk mempertahankan kemenangan pasangan MUSA hingga titik darah penghabisan.
- Kami menghimbau kepada semua lapisan masyarakat Maybrat pada umumnya dan masyarakat Aifat khususnya yang pendukung pasangan Musa kita sama -sama aparat keamanan TNI/POLRI menciptakan suasana yang aman dan damai di kabupaten Maybrat, situasi yang sudah aman paska penetapan dan pengesahan Pasangan Musa sebagai pemenang suara terbanyak oleh KPUD kabupaten Maybrat jangan coba -coba ada tim Paslon atau pihak manapun yang sengaja membuat hal-hal yang kian menimbulkan gejolak di kabupaten Maybrat termasuk diantaranya kemenangan pasangan MUSA ,sekali lagi kami tegaskan kami tidak akan mundur sedikitpun kami akan terus kawal kemenangan kami, sampai dengan Pasangan MUSA Dilantik jadi bupati dan wakil bupati Kabupaten Maybrat.
- Kami sangat optimis Mahkamah konstitusi akan menolak PHP dari Paslon nomor 1 dan Paslon nomor 2 karena materi gugatan yang tidak falid dan alat bukti yang kurang lengkap serta kemenangan pasangan Musa melampaui ambang batas sesuai dengan ketentuan yang berlaku dimahkamah konstitusi.
“Tim Paslon nomor 1 dan 2 harusnya berjiwa besar angkat topi dan hormat kepada pemenang pasangan Musa dengan perolehan suara terbanyak agar kita sebagai anak negeri bergandengan tangan membangun kabupaten Maybrat bersama-sama, namun apa boleh dikata keputusan kembali kepada tiap Paslon mereka sudah mengambil langkah hukum yang kami tim pasangan MUSA menghormati keputusan tersebut dan kami bersama tim hukum sudah sangat siap untuk menghadapi gugatan di MK,” ungkap Vinsensius
Lanjut Vinsensius, ingat posisi pasangan MUSA sebagai pihak terkait sehingga segala macam alat bukti baik C1 , C hasil D1 hingga salinan Berita acara penetapan di KPU kami sudah punya, serta alat bukti pembanding lainnya termasuk vidio dan foto di tiap TPS pada tanggal 27 November 2024, Ujar Vinsensius.
Pelanggaran, kejahatan, dan intimidasi yang dilakukan oleh Paslon nomor urut 1 dan Paslon nomor urut 2 kami sudah kantongi dan sangat siap, termasuk diantaranya keterlibatan oknum -oknum pejabat birokrasi, ASN, dan penggunaan fasilitas pemerintah. (ones semunya)