SORONG, – Petronela Kambuaya bagai pohon beringin yang berdiri kokoh dalam menghadapi setiap persoalan dalam dunia politik termasuk niatnya yang begitu tegas untuk maju dalam kontestasi politik Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kota Sorong pada 27 Nopember 2024 mendatang.
Keinginan dan niat maju dalam Pilkada 2024 mendatang dibuktikan dengan dirinya mendaftar sebagai Bakal Calon (Balon) Walikota pada Partai Keadilan Sejehtera (PKS) Papua Barat Daya dan merupakan perempuan Papua pertama yang mendaftar ke Partai Keadilan Sejahtera.
Petronela Kambuaya saat mendaftar diantar simpatisan dan pendukungnya serta diiringi oleh grup suling tambur dari kediaman Sekretaris Partai Golkar Kota Sorong, Astrid Andi Sampara di Jalan Frans Kaisepo yang kebetulan berdekatan dengan Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera Papua Barat Daya.
Saat tiba di sekretariat PKS Papua Barat Daya, srikandi Partai Golkar ini disambut hangat panitia pendaftaran terbuka bakal calon walikota periode 2024-2029. Petronela Kambuaya dan rombongan langsung dipersilahkan masuk kantor yang didominasi warna orange tersebut.
Kemudian, Petronela Kambuaya secara simbolis menyerahkan berkas yang diperlukan, sebagai syarat mendaftar ke Partai Keadilan Sejahtera kepada Ketua Panitia Pendaftaran, La Ode Syamsir.
Saat dikonfirmasi awak media, srikandi Partai Golkar ini menjelaskan impian terbesarnya untuk menjadi perempuan pertama di Tanah Papua, yang menjadi kepala daerah.
Selain untuk membangun Kota Sorong bersama masyarakat se-nusantara, Petronela Kambuaya juga ingin mengatasi stunting, sampah dan banjir yang menjadi masalah terbesar di Kota Sorong selama ini.
Dalam kesempatan itu juga Ketua DPD Partai Golkar Kota Sorong juga mengatakan, bahwa untuk membangun Kota Sorong yang besar ini tidak mungkin dirinya sendiri mampu. Oleh karena itu dirinya meminta kepada seluruh masyarakat Kota Sorong baik Orang Asli Papua maupuun masyarakat nusantara untuk bersama dirinya bahu membahu membangun Kota Sorong menjadi kota termaju di Tanah Papua.
“Saya tidak mungkin mampu membangun membangun kota sebesar ini seorang diri. Jadi mari kita sama-sama bahu membahu untuk membangun Kota Sorong agar menjadi kota termaju di Tanah Papua, dengan melanjutkan pembangunan yang sudah dibuat oleh walikota-walikota terdahulu,” ungkap Petronela Kambuaya kepada awak media, Senin (22/4) kemarin.
Sementara Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera menilai, sosok Petronela Kambuaya adalah adalah sosok perempuan yang berpotensi menjadi Walikota Sorong setelah suaminya, Lambertus Jitmau berakhir masa jabatannya. Petronela Kambuaya dianggap memiliki banyak visi untuk membangun Kota Sorong.
“Petronela Kambuaya menjadi wanita Papua pertama yang mendaftar di DPD PKS Papua Barat Daya, sebagai bakal calon Walikota Sorong sekaligus menjadi pendaftar terakhir di Partai Keadilan Sejahtera karena tepat di hari ini, DPW PKS Papua Barat Daya akan menutup pendaftaran terbuka bakal calon Walikota Sorong,” ujar La Ode Syamsir. (jd)