SORONG, mediabetewnews.com – Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Maybrat menggelar Rapat Paripurna Istimewa dengan agenda Pengumuman dan Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Maybrat untuk periode 2025-2030 yang berlangsung di Belagri Hotel, Jalan Gunung Merapi No. 8, Kelurahan Klabala, Distrik Sorong, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya, Senin (10/2/2024).
Penjabat Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRK Maybrat, Jansen F. Yumame, saat membacakan laporan hasil putusan Mahkamah Konstitusi mengatakan,
Rapat dimulai dengan pembacaan laporan hasil putusan oleh PJ Sekwan Kabupaten Maybrat, Jansen Ferdinandus Yumame, ST, pasangan calon terpilih adalah Karel Murafer, SH sebagai Bupati dan Fernando Solossa, S.E sebagai Wakil Bupati, dengan perolehan suara mencapai 18.680 suara atau 49,4% dari total suara yang sah pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 November 2024 lalu.
Lanjut Sekwan, penetapan ini disahkan melalui Berita Acara No. 3/9605/2025 yang dikeluarkan oleh KPU Kabupaten Maybrat pada tanggal 6 Februari 2025.
Dalam sambutannya, Ketua DPRK Maybrat menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras untuk menyukseskan Pilkada 2024.
“Kini saatnya untuk bersatu dan mendukung pasangan calon terpilih demi kemajuan Kabupaten Maybrat ke depan. Tidak ada lagi cerita dukung mendukung, semuanya harus bersatu dan mendukung pasangan yang telah ditetapkan,” tegas Ketua DPRD.
Sementara Bupati terpilih, Karel Murafer, SH, M.A berkomitmen untuk membangun Kabupaten Maybrat menjadi lebih maju dan damai. “Kami akan berusaha keras mewujudkan visi dan misi kami demi kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Sedangkan Pj Bupati Maybrat, Vicente Campana Baay, S.IP, dalam sambutannya mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung jalannya Pilkada, termasuk KPU, Bawaslu, TNI, Polri, dan masyarakat yang ikut mengawal proses demokrasi ini.
“Dengan pengumuman dan penetapan ini, seluruh rangkaian Pilkada yang sarat dengan dinamika dan harapan telah selesai dengan baik. Saya berharap pasangan terpilih dapat menjalankan tugasnya dengan amanah dan penuh tanggung jawab,” ujarnya.
Vicente juga menyampaikan harapan agar pasangan bupati dan wakil bupati terpilih dapat menghadapi tantangan pembangunan daerah yang ada, seperti perbaikan ekonomi, pembukaan lapangan kerja, serta mengurangi ketimpangan wilayah dan kesenjangan sosial.
“Saya percaya pasangan bupati dan wakil bupati terpilih akan mampu membawa Kabupaten Maybrat menuju arah yang lebih baik,” tambahnya. (jason)