Beranda Lintas Papua DPD RI Dukung Program Gubernur PBD, Pendidikan Gratis dan MBG

DPD RI Dukung Program Gubernur PBD, Pendidikan Gratis dan MBG

797
0
BERBAGI

SORONG, mediabetewnews.com – Dalam acara Pisah Sambut Penjabat Gubernur Papua Barat Daya dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua Barat Daya, Gubernur Papua Barat Daya, Elisa Kambu menegaskan bahwa program jangka pendek yang harus dilaksanakan adalah program pendidikan gratis dan Makan Bergizi Gratis (MBG).

Komitmen Gubernur Papua Barat Daya mendapat dukungan positif dari Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) Dapil Papua Barat Daya, Senator Paul Finsen Mayor.

“Saya melihat pak Presiden dan pak Gubernur adalah negarawan, ” ujar Anggota DPD RI, Paul Finsen Mayor saat ditemui usai menghadiri resepsi pisah sambut Penjabat Gubernur Papua Barat Daya kepada Gubernur Papua Barat Daya di salah satu hotel di seputaran Kampung Baru Kota Sorong, Kamis (6/3/2025).

Pendidikan gratis yang digagas oleh Gubernur Elisa Kambu selaras dengan ide yang terus didengungkan oleh Anggota DPD RI dari Dapil Papua Barat Daya ini.

“Program pendidikan gratis yang digagas oleh gubernur merupakan suatu gagasan yang mulia. Dan saya pun selaku Anggota DPD RI sudah mendengungkan pendidikan gratis ini di Jakarta,” ujar Paul Finsen Mayor.

Desakan program pendidikan gratis ini, diakui oleh Paul Finsen Mayor turut didukung dengan gelombang demo untuk mendesak Presiden RI.

“Gagasan pendidikan gratis itu akhirnya dijawab oleh pak Gubernur. Kami sebagai Senator sangat mendukung, ” tutur Senator termuda asal Tanah Papua ini.

Selaku senator Paul Finsen Mayor mendukung sepenuhnya sinkronisasi program antara pemerintah pusat dan daerah untuk kemajuan pembangunan di daerah.

Program pendidikan gratis ini, Paul Finsen Mayor katakan menjadi solusi terbaik mengatasi perbedaan adanya penolakan masyarakat di Tanah Papua dengan program MBG yang ingin dilaksanakan oleh Pemerintah Pusat.

“Ya, program pendidikan gratis ini menjadi solusi yang sangat bagus sekali untuk peningkatan SDM. Karena orang dapat pendidikan gratis dulu baru bisa pergi sekolah dan mendapat makan bergizi gratis di sekolah. Itu yang saya beri apresiasi kepada Gubernur Papua Barat Daya, ” kata Senator Paul Finsen Mayor menutup wawancaranya.

Beberapa jam sebelumnya, Gubernur Papua Barat Daya, Elisa Kambu telah menekankan program pendidikan gratis dari TK, SD, SMP dan SMA atau SMK harus bisa dikerjakan.

“Saya tidak mau tahu. TK, SD, SMP dan SMA atau SMK gratis. Tidak boleh lagi ada yang bayar uang pendaftaran dan pembangunan,” ujar Gubernur Elisa Kambu di Hotel Vega Sorong.

Untuk pendidikan gratis ini, Gubernur Elisa Kambu katakan diberlakukan untuk semua sekolah baik negeri maupun swasta. “Kita berlakukan semua. Tidak boleh ada diskriminasi antara sekolah negeri dan swasta,” tutup Gubernur Elisa Kambu. (jason)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here