Beranda Ekonomi BUMMA Mare Gelar Pelatihan Anyaman Noken dan Manik-manik demi mempertahankan Budaya...

BUMMA Mare Gelar Pelatihan Anyaman Noken dan Manik-manik demi mempertahankan Budaya Mare

193
0
BERBAGI

MAYBRAT, mediabetewnews.com – Badan Usaha Milik Masyarakat Adat Mare( Bumma Mare) Gelar Pelatihan Anyaman Noken dan Manik-manik demi mempertahankan Budaya Mare. Kegiatan Pelatihan anyaman yang diselenggarakan bertempat di kampung Fase, Distrik mare selatan, kabupaten Maybrat, papua Barat daya, Senin (16/12/2024).

Saat ditemui media ini kepada Nikson Hain Fawan selaku Penanggung Jawab kegiatan mengatakan bahwa Kegiatan  Pelatihan dan Pengembangan  Anyaman Noken dan Manik-manik merupakan suatu ciri khas budaya mare sejak dulu hingga saat ini masih dikembangkan oleh generasi muda dan tujuan dari kegiatan ini untuk mempertahankan budaya  Suku Mare  di masa sekarang maupun masa depan dalam bidang anyaman tradisional.

Dikatakan Nikson pengusaha dapat  mengembangkan kerajinan bagi pengrajin asli Mare sehingga memiliki kualitas yang baik dan dapat menjadi produk unggulan bagi kabupaten Maybrat. Hal ini perlu dikembangkan untuk Membangkitkan Kembali Warisan Budaya Suku Mare yang sudah Hampir  Punah yang Dulunya Telah dilakukan Oleh Nenek moyang kita Orang Mare.

Tujuan yang diharapkan dari Pelatihan Peningkatan Usaha Anyam-Anyaman Noken dan Manik-manik kepada mama-mama asli Mare yaitu untuk menggali dan melestarikan sekaligus mengembangkan warisan budaya bangsa serta membina penemuan penggunaan teknologi baru, menanamkan kesadaran masyarakat terhadap penting seni kerajinan bagi kehidupan sehari hari sebagai warga negara indonesia, dan juga memberi kesempatan kepada pelaku usaha kecil.

Nikson Hain Fawan berharap kegiatan Pelatihan Anyaman  dapat menunjang peran penting sehingga dapat memaksimalkan potensi yang ada wilayah Mare,” ujarnya. (jas)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here