SORONG, mediabetewnews.com – Lanjutan Liga 4 Indonesia Region Papua Barat Daya hari kedua dan laga perdana di poll B yang di gelar Jumat 04 Mei 2025 di Stadion Bewela Kampung Baru Kota Sorong yang mempertemukan PS Unimuda versus SSB Bola Mania berakhir dengan hasil imbang 2-2.
Pertandingan ini dipimpin oleh wasit Vicky Duwith dibantu asisten wasit I, Yusack Howay dan asisten wasit II, Stev.
Diawal-awal babak pertama sejak wasit Wicky Duwith meniup peluit menandakan pertandingan dimulai SSB Bola Mania yang dilatih Mulyadi Geroda langsung tampil inpresif dan berhasil mendapatkan peluang emas pada menit 15 melalui sepak pojok yang mampu dikonversi dengan baik menjadi gol oleh pemain nomor punggung 19 Alvio Thesia, membuat skor berubah menjadi 0-1 untuk keunggulan SSB Bola Mania.
Tertinggal 0-1, pasukan besutan Waskito Adjie berusaha mengejar ketertinggalan, tak berselang lama, pemain senior PS Unimuda nomor punggung 7 Jason Osok berhasil menyamakan kedudukan, melalui sundulan kepala yang tak mampu di antisipasi kiper SSB Bola Mania, sehingga kedudukan berubah menjadi 1-1.
Kaget dengan gol balasan PS Unimuda, anak-anak besutan Mulyono Geroda kembali meningkatkan intensitas serangan, alhasil pada menit 40 SSB Bola Mania menambah gol melalui kaki nomor punggung 11 Abdullah setelah menerima umpan silang dari sisi kiri pertahanan PS Unimuda dan skor kembali berubah menjadi 2-1 dan bertahan hingga paruh waktu.
Memasuki babak kedua, PS Unimuda mencoba melakukan tekanan ke pertahanan SSB Bola Mania dan di menit ke 50, wasit Vicky Duwith menunjuk titik putih setelah salah satu pemain SSB Bola Mania melakukan pelanggaran keras di kotak penalti. Pemain bernomor punggung 9 Marthen Lobat yang ditunjuk sebagai eksekutor penalti berhasil menjalankan tugasnya dengan menyarangkan bola ke gawang SSB Bola Mania yang dijaga Jefry Situmorang dan skor berubah 2-2.
Diwaktu tersisa kedua kesebelasan saling melas serangan namun tidak membuahkan hasil dan skor 2-2 tidak berubah hingga wasit Vicky Duwith meniup peluit Panjang tanda berakhirnya pertandingan PS Unimuda vs SSB Bola Mania. (jason)